Asam Manis Cumi Asin Dan Tahu

cumi-asin-masak-minimalis

Waktu mudik beberapa bulan yang lalu baru sadar pas bongkar kulkas ada seplastik kecil cumi asin. Dibawain sama mamaku, hihihi.. Dulu waktu masih gadis aku suka banget sama cumi asin. Suka minta beliin mama terus ku masak sendiri. Biasa sih cuma dioseng sama bawang dan kecap. Itu aja rasanya sudah enaaakkk banget.

Kali ini aku pengen cumi asinnya dimasak asam. Seperti masakan khas banjar. Cuma kalau aslinya pakai ikan asin telang, ini pakai cumi aja. Pas cek bahan-bahan. Walah..gak ada tomat, cabe maupun gula merah. Untung masih ada asem jawa. Dan karena cuminya cuma sedikit, sekitar 100 gr saja. Maka ku tambah tahu goreng supaya kelihatan lebih banyak :D

Bahannya gak pake takaran ya temans.. dikira-kira saja. Yang penting pas asam asin manisnya sesuai selera.

Untuk resep ikan asin asam manis lainnya bisa klik ikan asin peda asam manis khas banjarmasin

Asam Manis Cumi Asin dan Tahu

Bahan:
Cumi asin~ rendam air panas sekitar 15 menit, potong-potong, tumis sebentar dengan sedikit minyak agar tidak anyir
Tahu, potong-potong, goreng

Air asam jawa
Kecap manis ~ aslinya pakai gula merah
kaldu bubuk dan garam sesuai selera

Bumbu iris:
Bawang Merah
Bawang Putih
Bawang daun
cabai merah dan ijo ~ aku gak punya
tomat ~ aku gak punya

Cara Membuat:
  • Tumis bumbu iris sampai wangi, masukkan cumi, tumis sebentar
  • Beri air secukupnya, air asam, kecap manis / gula merah, garam dan kaldu bubuk, didihkan
  • Tambahkan tahu. Didihkan, kemudian kecilkan api dan masak kira-kira 10 menit hingga bumbu meresap dan kuah agak menyusut
  • Cicipi sebelum diangkat
  • Kenyal gurih asam manis sedaaaapppp...

Comments