Butter Cake Kukus (bolu Marmer Kukus) Tanpa Mikser

bolu mentega kukus

Terinspirasi dari bolu marmer no mikser yang aku bikin beberapa waktu lalu, resep cek disini. Aku pengen coba gimana kalau dikukus. Alhamdulillah enak hasilnya, namanya basic bahan bolu mentega yang margarinnya segambreng ya mesti enak ya, hehe.. tapi secara keseluruhan ya enakan yang versi oven ya soalnya ada wangi-wangi beda.. Apalagi yang oven kemarin aku kasih kopi instan juga.. jadi tambah enyaak.. Tapi ini ya sudah enak lah dimakan dan kalo males keluarin otang..

Cake Marmer Kukus Tanpa Mikser
Jika tidak ada timbangan kue bisa pakai gelas minum volume 200 ml

Bahan-bahan:
200 gr atau satu bungkus margarin
150 gr gula pasir (3/4 gelas)
1/2 sdt vanili bubuk atau 2 buah vanili bulat
4 butir telur
250 gr terigu + 1 sdt baking powder, ayak (2,5 gelas tepung)
150 ml susu cair (3/4gelas), bisa susu UHT plain atau dari 50 ml susu kental manis putih + 100 ml air minum
1 sdm pasta moka

Cara Membuat:
  • Panaskan kukusan, olesi loyang bulat diameter 20 cm atau loyang kotak 20 dengan minyak goreng atau margarin hingga rata
  • Campur margarin, gula dan vanili bubuk dalam baskom adonan, aduk hingga rata dan lembut/lembek pakai spatula maupun sendok kayu, proses ini memakan waktu sekitar 5 menit, tidak perlu sampai pucat
  • Masukkan telur satu persatu sambil terus diaduk hingga rata, masukkan susu, aduk rata
  • Masukkan campuran terigu dan kopimix jika pakai, aduk hingga rata, paling pas mengaduknya pakai whisker
  • Sisihkan sekitar 5 sdm adonan campur dengan 1/2 sdt pasta hingga rata.
  • Tuang semua adonan dasar kedalam loyang, diatasnya tuang adonan yang telah dicampur pasta secara acak, kemudian gurat-gurat dengan garpu atau putar-putar dengan whisker
  • Kukus hingga matang. Aku sekitar 30 menit dengan api sedang
  • Keluarkan dari loyang, potong-potong setelah dingin, sajikan

Comments